Lompat ke isi utama

Berita

Ramadhan ke 11, Bawaslu Kota Dumai Bagikan sembako kepada Masyarakat Kota Dumai

Bawaslu Kota Dumai, Dumai Senin 04 Mei 2020 - Bawaslu Kota Dumai bagikan sembako kepada masyarakat Kota Dumai. Kegiatan “Ramadhan berbagi berkah bersama Bawaslu” demikian nama kegiatan yang ditaja oleh Bawaslu Kota Dumai. Pembagian sembako secara simbolis diserahkan oleh Supratman selaku Kordiv. SDM, Data dan informasi dan Idris Sardi selaku Koordinator Sekretariat. Pembiayaan pada kegiatan ini memanfaatkan sumber dana donasi dari Bawaslu beserta Jajaran.

Kegiatan Ramadhan berbagi berkah bersama Bawaslu ini bertujuan untuk menumbuhkan kedermawanan di lingkungan SDM Bawaslu Kota Dumai dan jajaran. Kegiatan tersebut juga dimaksudkan untuk meringankan beban masyarakat Kota Dumai ditengah pandemi covid-19.

Hari ke 10 Ramadhan tepatnya pada Minggu 03 Mei 2020, Staf Bawaslu Kota Dumai yang tergabung dalam kegiatan Ramadhan berbagi berkah melaksanakan pengepakan sembako yang telah dibeli pada hari Sabtu 02 Mei 2020. Kegiatan tersebut dikoordinir langsung oleh Agustri selaku Kordiv. Hukum, Penindakan Pelanggaran dan Sengketa Bawaslu Kota Dumai.

Sembako tersebut akan dibungkus menjadi 40 Pack dan akan dibagikan kepada 40 orang masyarakat Kota Dumai yang terdiri atas Muballigh/Muballighah, Guru honorer, Guru ngaji dan masyarakat dengan perekonomian menengah ke bawah. Penyerahan sembako akan dilaksanakan mulai pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB di Kantor Bawaslu Kota Dumai.

Agustri selaku Koordinator Divisi Hukum, Penindakan Pelanggaran dan Sengketa menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan berbagi berkah pada Ramadhan 1441 H/ 2020 M ini, diharapkan dapat meringankan beban dari masyarakat Kota Dumai dan memupuk kedermawanan bagi Bawaslu Kota Dumai beserta jajaran.

Agustri juga berterimakasih kepada para donatur yang telah memberikan donasi pada kegiatan berbagi berkah bersama Bawaslu Kota Dumai, dan berharap agar Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan rezeki dan kesehatan dalam melaksanakan ibadah puasa.

Reporter: Intan Kumala Sari Piliang

Editor : Winda

Fotografer: Ahmad Khadafi

Tag
Berita
Mei News