Lompat ke isi utama

Berita

Memperingati Kelahiran Pancasila di Masa Pandemi Covid -19

Bawaslu Kota Dumai, Dumai - Senin, 1 Juni 2020 merupakan hari memperingati kelahiran Pancasila. Pancasila adalah judul pidato yang disampaikan oleh Soekarno dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan) pada tanggal 1 Juni 1945. Dalam pidato inilah konsep dan rumusan awal "Pancasila" pertama kali dikemukakan oleh Soekarno sebagai dasar negara Indonesia merdeka. Pidato ini pada awalnya disampaikan oleh Soekarno secara aklamasi tanpa judul dan baru mendapat sebutan "Lahirnya Pancasila" oleh mantan Ketua BPUPKI Dr. Radjiman Wedyodiningrat dalam kata pengantar buku yang berisi pidato yang kemudian dibukukan oleh BPUPKI.Dan sejak tahun 2017, tanggal 1 Juni resmi menjadi hari libur nasional untuk memperingati hari "Lahirnya Pancasila".

Menlatar belakangi Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 04 Tahun 2020 Tentang Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020 yang Berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2016 tentang hari Lahir Pancasila, bahwa Pemerintah bersama seluruh komponen bangsa dan masyarakat Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila setiap tanggal 1 Juni, dan Keputusan Presiden Nomor 11 Tahun 2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) serta Keputusan Presiden Nomor 12 Tahun 2020 tentang Penetapan Bencana Non Alam Penyebaran Covid-19 sebagai Bencana Nasional, maka peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020 di tengah Pandemi Covid-19 dilaksanakan melalui media elektronik, video conference atau dalam jaringan (on-line).

Bawaslu RI melalui Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 04 Tahun 2020 menginstruksikan Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kab/Kota Seluruh Indonesia dikarenakan tidak ada upacara kenaikan bendera maka diharuskan mengibarkan bendera merah putih di Kantor Sekretariat masing-masing, mengikuti jalannya Pidato Kenegaraan Republik Indonesia melalui siaran langsung dan memeriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila dengan ketentuan membuat logo dan tema Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020 “Pancasila Dalam Tindakan Melalui Gotong Royong Menuju Indonesia Maju”.

Bawaslu, Pancasila dalam tindakan di tengah pandemi ini, mari kita bersama, bersatu, dan bergotong royong, untuk memutus rantai Covid-19, serta bahu membahu menjaga demokrasi bangsa dengan ikut mengawasi jalannya Pemilihan Serentak 2020. Tetap Semangat !!!

Reporter : Latifah
Tag
Berita
Juni News