Lompat ke isi utama

Berita

Anderson Kasek Bawaslu Provinsi Riau lakukan Monitoring dan supervisi terkait coklit di Kota Dumai

[caption id="attachment_3192" align="alignnone" width="1280"] Monitoring dan supervisi terkait coklit di Kec. Medang Kampai[/caption]

Bawaslu Kota Dumai, Dumai (23/07/20) - Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Riau, Anderson melakukan Supervisi dan Monitoring ke Bawaslu Kota Dumai, kegiatan monitoring ini berkaitan dengan pengawasan coklit yang sedang berlangsung, coklit merupakan sub tahapan dari tahapan Pemutakhiran Data Pemilih, Anderson Bersama beberapa tim sampai kedumai pada hari rabu tanggal 22 juli 2020, setibanya didumai Anderson Bersama tim langsung kekantor bawaslu kota dumai dan selanjutnya didampingi oleh korsek beserta staf bawaslu dumai langsung melakukan pengawasan Pencoklitan di Kel. Laksamana Kec Dumai Kota di TPS 06, dan TPS 03.hasil Pengawasan di Tps 06 Kwl. Laksmana Kec Dumai Kota bahwasannya rumah yang yang sudah di coklit berjumlah 70 KK dari 106 KK., selama pencoklitan PPDP TPS 06 turun sendiri dan didampingi PPS. Hasil pengawasan TPS 03 bahwasannya rumah yang dicoklit 46 KK dari 260 KK ., selama pencoklitan PPDP TPS 03 turun sendiri dan didampingi PPS.

Kegiatan monitoring dan supervisi dilanjutkan keesokan harinya kamis tanggal 23 juli 2020 yang dimulai pada pukul 09.00 wib tim langsung mengunjungi kantor panwascam kecamatan medangkampai, Anderson langsung menemui PKD yang melakukan pengawasan coklit oleh PPDP, dan melakukan wawancara dan menggali informasi terkait kendala apa yang dirasakan pada saat pengawasan kegiatan ini, setelah selesai di beberapa titik coklit di medangkampai tim melanjutkan kunjungan ke panwascam bukit kapur,

Anderson menyampaikan bahwa dari beberapa titik kunjungan, didapati bahwa PPDP melakukan tugas langsung tidak melimpahkan kepada orang lain serta telah memenuhi protocol covid19, semoga ini bisa tetap berlanjut sampai batas akhirnya dan begitu juga hendaknya bagi petugas PPDP lainnyaā€¯ tambahnya.

Reporter : Asay
Tag
Berita
Juli News