Supratman tegaskan untuk tetap semangat dan siapkan program kerja terbaik di awal tahun 2023 nanti
|
[caption id="attachment_6660" align="alignnone" width="1600"] Supratman tegaskan untuk tetap semangat dan siapkan program kerja terbaik di awal tahun 2023 nanti[/caption]
Bawaslu Kota Dumai, Dumai - Apel Senin menjadi salah satu kegiatan rutin di lembaga Bawaslu Kota Dumai, sesuai jadwal yang sudah dijadwalkan dan bertindak sebagai pembina upacara adalah pimpinan Bawaslu Kota Dumai secara bergantian tiap minggunya. Kegiatan apel dimulai pada pukul 08.00 WIB, yang tertindak sebagai pembina apel yaitu anggota Bawaslu Kota Dumai adalah Supratman.
Adapun sebagai petugas apel lainnya sebagai komandan adalah Suyadi dan juga dihadiri oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Dumai Idris Sardi. Pembina apel dalam amanatnya menyampaikan agar semua staf yang bekerja di lingkungan Bawaslu Kota Dumai meningkatkan kedisiplinan dan kinerja di lembaga ini dan terus semangat mengingat dipenghujung tahun 2022 bersama kita tahu banyak sekali bencana alam yang terjadi.
Sebagaimana biasanya setelah apel dilanjutkan dengan rapat di Media Center Bawaslu Kota Dumai. Rapat rutin tersebut dilakukan untuk kembali membahas secara rinci mengenai kinerja semua staf dan pendukung yang ada di Bawaslu Kota Dumai. Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Dumai, yang dalam sambutannya Idris menyampaikan informasi perkembangan kesekretariatan dan tahapan perpanjang kontrak kerja para staf di jajaran Bawaslu Kota Dumai.
Selanjutnya pengarahan dari Supratman selaku pimpinan Bawaslu Kota sekaligus Kordiv. Penindakan Pelanggaran menyampaikan agar staf teknis secepatnya menyiapkan program-program kerja di tahun 2023 dan segera menyiapkan persyaratan perpanjangan kontrak kerja di Bawaslu untuk segera di ajukan di Bawaslu Provinsi. Memang tahapan pemilu serentak tahun 2024 merupakan tahapan yang panjang diharapkan untuk terus semangat dan mendisiplinkan diri dalam bekerja.
Reporter: Ari
Tag
Berita
Desember