Lompat ke isi utama

Berita

Sejumlah Mahasiswa dan Pelajar Ikuti Acara Sosialisasi Pemilih Pemula Bersama Bawaslu Kota Dumai

[caption id="attachment_6453" align="alignnone" width="1920"] Sejumlah Mahasiswa dan Pelajar Ikuti Acara Sosialisasi Pemilih Pemula Bersama Bawaslu Kota Dumai[/caption] Dumai, 15 Oktober 2022, Bertempat di Grand Zuri Hotel kota Dumai Bawaslu kota Dumai mengadakan acara sosialisasi pemilih pemula yang dihadiri oleh perwakilan dari para mahasiswa dan pelajar yang ada di kota Dumai. Dari perwakilan kampus diikuti oleh mahasiswa dari STT kota Dumai, IAI Tafaqquh Fiddin Dumai, AMIK, STMIK, STIE Hangtuah kota Dumai, STIA Lancang Kuning, dan Politeknik Kota Dumai. Sedangkan peserta dari kalangan pelajar diikuti oleh beberapa sekolah tingkat menengah atas dan sederajat seperti SMAN 1 Kota Dumai, SMAN 2, SMK Perminyakan, SMAN 3, SMA Muslimin, dan bebarapa sekolah lainnya. Acara tersebut diisi oleh narasumber dari Bawaslu Provinbsi Riau, yaitu bapak Nanang Wartono. Dalam penyampaian materinya, nanang menjelaskankan pentingnya peran pemilih pemula untuk dapat berpartisi dalam menyukseskan Pemilu 2024 mendatang. Peran tersebut tentunya tidak hanya mengawasi apabila melihat dan menemukan apabila terjadinya sebuah dugaan pelanggaran Pemilu saja, namun pemilih pemula juga mempunyai peran untuk mencegahnya, serta melaporkan apabila terjadi dugaan pelanggaran Pemilu kepada Bawaslu Kota Dumai. Agustri dalam kesempatan yang sama selaku Kordiv. HPPH Bawaslu kota Dumai menyampaikan materinya yang berkaitan dengan sosialisasi apa itu pemilu, apa beda pemilu dan pemilihan, apa-apa saja peran pemilih pemula pada Pemilu 2024 yang akan datang, jam berapa di hari H pemilih yang terdaftar di DPT dapat menggunakan hak pilihnya, dan jam berapa pula pemilih yang tidak masuk DPT namun memiliki E-KTP dapat memberikan hak pilihnya di hari H pemilihan, serta lain sebagainya terkait dengan ilmu dasar kepemiluan. Agustri menambahkan pada akhirnya acara sosialisasi ini diharapkan dapat menambah wawasan para pemilih pemula tentang kepemiluan, dan juga dapat memotivasi mereka untuk menjadi bagian dari unsur-unsur yang ada dalam Pelaksanaan Pemilu 2024 yang akan datang. Reporter: Ari
Tag
Berita
Oktober News