Lompat ke isi utama

Berita

DKPP BERHARAP BAWASLU KABUPATEN/KOTA HARUS BANYAK INOVASI DAN TEROBOSAN DALAM PENGAWASAN DPB

[caption id="attachment_3953" align="alignnone" width="1304"] DKPP BERHARAP BAWASLU KABUPATEN/KOTA HARUS BANYAK INOVASI DAN TEROBOSAN DALAM PENGAWASAN DPB[/caption]

Bawaslu Kota Dumai, Pekanbaru - Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) berharap Bawaslu perlu melakukan inovasi selama masa non-tahapan. Hal ini diungkapkan oleh Alfitra Salamm sebagai perwakilan DKPP dalam Rapat Koordinasi Pengawasan DPB se-Provinsi Riau pada hari ini (11/2) di aula Bawaslu Provinsi Riau.

Alfitra menyampaikan bahwa pengawasan pemutakhiran Data Pemilih ini merupakan rangkaian pengawasan yang panjang. Hal ini dikarenakan Data pemilih sangat berkaitan erat dengan data kependudukan yang telah tercantum di Disdukcapil. Sehingga ini menjadi rumit dikarenakan data kependudukan sering kali tidak sama dengan data di lapangan. Oleh sebab itu disinilah peran sinergitas KPU dan Bawaslu dalam memutakhirkan data tersebut.

Permasalahan data yang tidak terkelola serta perpindahan penduduk yang tidak terekam dengan baik hingga alih statusnya warga masyarakat seringkali menjadi problematika dalam pemutakhiran data pemilih. Maka pengawasan DPB selama non-tahapan menjadi kunci penting dalam perekaman data yang komprehensif nantinya.

DKPP juga menghimbau agar Bawaslu dan KPU dapat menyelesaikan setiap laporan masyarakat mengenai data pemilih selama pemutakhiran data pemilih sekecil apapun aduan tersebut. Sehingga masalah data tersebut dapat diselesaikan saat itu juga dan tidak menumpuk, sehingga tidak membesar nantinya.

Reporter : TIWI

Tag
Berita
Februari News