Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Dumai Awasi Logistik Segel Pemilu 2024

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Dumai melaksanakan mitigasi dalam pengadaan logistik dan distribusi perlengkapan atau logistik pemungutan suara Pemilu 2024. Agustri selaku ketua Bawaslu Kota Dumai menyebut bahwa ada potensi kerawanan dalam pengadaan dan distribusi logistik pemilu, terutama soal kotak dan surat suara. Secara langsung, Agustri melakukan pengawasan terhadap pengadaan logistik (Segel) ke perusahaan pengadaan yg berada di Bekasi. Pengawasan ini dilakukan pada hari Sabtu, 14 Oktober 2023 bersama Anggota Bawaslu Provinsi Riau. Agustri menjelaskan Logistik segel ini merupakan salah satu item penting dalam pengawasan. Sebab nantinya segel ini jika rusak, nantinya dapat munculnya potensi Pidana Pemilu 2024, dan juga potensi terjadinya Pemungutan Suara Ulang (PSU). Patmina juga menyampaikan Ada tahapan-tahapan yang menjadi domain pengawasan Bawaslu terkait logistik segel ini salah satunya. Yaitu mulai dari desain, pencetakan, sortir, sampai pengiriman ke KPU provinsi dan KPU Kabupaten/Kota. Bawaslu akan fokus dalam pengawasan logistik pemilu 2024 agar Pemilu 2024 nantinya dapat berjalan dengan lancar dan damai. Selain melakukan pengawasan terhadap pengadaan logistik pemilu tahun 2024, Bawaslu Kota Dumai juga memaksimalkan pengawasan terhadap pendistribusian dan pengawasan keamanan logistik di Gudang KPU Kota Dumai. Hal ini dilakukan sebagaimana amanat Undang-undang dan perundang-undangan untuk mewujudkan pemilu tahun 2024 damai dan berintegritas. Reporter: Intan
Tag
Berita
Oktober News